12.6 C
London
Saturday, July 27, 2024
HomeGlobal NewsKedudukan Sholat dalam Islam, Sebagai Tiang Agama dan Amalan yang Pertama Dihisab

Kedudukan Sholat dalam Islam, Sebagai Tiang Agama dan Amalan yang Pertama Dihisab

Date:

Related stories

Wapres sebut ekonomi syariah bukan demi kepentingan umat Islam semata

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menekankan bahwa ekonomi dan...

Kemenag Terbitkan Edaran Pembayaran Dam, Ini Tujuan dan Besaran Biayanya

Jakarta (Kemenag) --- Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah...

Menag Minta Tambahan Anggaran untuk Rumah Ibadah di IKN

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengusulkan tambahan anggaran sebesar Rp...

Kota Mojokerto Raih Terbaik 1 Kategori Penegakan Hukum dalam Penyuluh Agama Islam Award tingkat Jatim

Satu lagi sosok inspiratif dan berprestasi dari Kota Mojokerto,...

Catat, Ini Dokumen yang Harus Dimiliki Jemaah untuk Wukuf di Arafah

Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Nasrullah...
spot_imgspot_img


Dalam ajaran Islam, sholat merupakan kewajiban yang harus dikerjakan bagi umat Islam yang telah baligh. Sholat memiliki kedudukan yang sangat penting.

Sholat lima waktu dalam sehari semalam hukumnya fardhu ain. Sholat juga merupakan salah satu rukun Islam.

Perintah sholat termaktub dalam Al-Qur’an surat Al-Ankabut ayat 45

ٱتْلُ مَآ أُوحِىَ إِلَيْكَ مِنَ ٱلْكِتَٰبِ وَأَقِمِ ٱلصَّلَوٰةَ ۖ إِنَّ ٱلصَّلَوٰةَ تَنْهَىٰ عَنِ ٱلْفَحْشَآءِ وَٱلْمُنكَرِ ۗ وَلَذِكْرُ ٱللَّهِ أَكْبَرُ ۗ وَٱللَّهُ يَعْلَمُ مَا تَصْنَعُونَ

Artinya: Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu Al Kitab (Al Quran) dan dirikanlah shalat. Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatan-perbuatan) keji dan mungkar. Dan sesungguhnya mengingat Allah (shalat) adalah lebih besar (keutamaannya dari ibadat-ibadat yang lain). Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan.

Dalam hadits dari Abdullah bin Qurth RA berkata: Telah bersabda Rasulullah SAW, “Amalan yang mula-mula dihisab dari seorang hamba pada hari kiamat ialah sholat. Jika sholatnya baik maka baik pula seluruh amalannya. Dan jika sholatnya jelek maka jelek pula seluruh amalannya.” (HR Thabrani)

Kedudukan Sholat dalam Islam

Sholat merupakan ibadah yang sangat penting. Sholat memiliki kedudukan yang tinggi, bahkan disebut sebagai tiang agama.

Merangkum buku Super Lengkap Shalat Sunah karya Ubaidurrahim El-Hamdy, berikut kedudukan sholat dalam Islam:

1. Sebagai tiang agama

Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW bersabda, “Pokok urusan adalah Islam, sedangkan tiangnya adalah sholat dan puncaknya adalah berjuang di jalan Allah SWT.”

2. Ibadah yang pertama diwajibkan

Sholat merupakan ibadah yang pertama kali diwajibkan. Perintah sholat juga langsung diterima Rasulullah SAW tanpa perantara.

Dalam hadits, Rasulullah SAW bersabda,
“Sholat itu diwajibkan atas Nabi Muhammad SAW pada malam diisra’kan sebanyak lima puluh kali, kemudian dikurangi hingga lima, lalu ia dipanggil: ‘Hai Muhammad! putusan-Ku tidak dapat diubah lagi, dan dengan sholat lima waktu ini kau tetap mendapat pahala lima puluh kali.’

3. Wasiat yang diamanatkan kepada umat Islam

Sholat menjadi wasiat terakhir yang diamanatkan Rasulullah SAW sebelum wafat. Ketika hendak menemui ajalnya, Rasulullah SAW berwasiat, “Jagalah sholat, sholat, begitupun hamba sahayamu.”

4. Amalan yang pertama dihisab

Dari Abdullah bin Qurth RA berkata: Telah bersabda Rasulullah SAW, “Amalan yang mula-mula dihisab dari seorang hamba pada hari kiamat adalah sholat. Jika sholatnya baik maka baik pula seluruh amalannya. Dan jika sholatnya jelek maka jelek pula seluruh amalannya.” (HR Thabrani)

5. Sholat mencegah perbuatan keji dan munkar

Dengan menjaga sholat, umat Islam dilindungi Allah SWT dari perbuatan keji dan munkar sebagaimana termaktub dalam surat Al-Ankabut ayat 45.

Begitu pentingnya kedudukan sholat bagi seorang muslim, hendaknya ibadah ini jangan sampai ditinggalkan. Untuk tahu jadwal sholat lima waktu dari seluruh daerah di Indonesia, klik di sini.

Source: Detik

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Latest stories

spot_img