Los Angeles – Keindahan kain tradisional Indonesia dipamerkan di acara Indonesian Fashion Show di Deco Building, Los Angeles, AS. Ratusan pengunjung dibuat terpesona dengan kain-kain itu.
Mengusung tema ‘The Allure of Wastra Indonesia’, acara fashion show itu sukses memperkenalkan produk ekraf UMKM, serta keberagaman wastra (kain tradisional) Indonesia di panggung internasional, khususnya Amerika Serikat.
Ada 3 desainer yang berhasil mencuri perhatian pecinta fashion di Los Angeles pada acara itu. Mereka adalah Identix batik (semarang) by Irma Identix, Billiardo Indonesia (Yogyakarta) By Rony Billiardo, serta Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Samarinda yang diwakili oleh Ibu Rinda Wahyuni, Ketua Dekranasda Kota Samarinda yang membawa produk-produk fashion unggulan kota Samarinda.
Malam itu, The Deco Building Full Capacity, ratusan pengunjung hadir menikmati suguhan dan keberagaman kain Wastra Indonesia yang dibawakan oleh para desainer.
Mereka yang hadir di acara fashion show ini terdiri dari buyers, retailer, media, fashion enthusiast dan masyarakat diaspora Indonesia di Los Angeles.
Hasil karya desainer yang tampil pada Indonesian Fashion Show in Los Angeles berhasil menarik perhatian pasar Los Angeles. dimana karya desainer-desainer ini akan dipamerkan selama 1 bulan di Deco Building, Los Angeles.
Bukan hanya itu saja, salah satu marketplace di Los Angeles, Hexi, juga tertarik untuk bekerjasama mempromosikan dan menjual hasil karya desainer-desainer tersebut untuk lebih jauh masuk ke pasar Amerika Serikat melalui platform mereka.
Melanie L Linturan, Director Hexi Los Angeles, sangat mengapreasiasi hasil karya para desainer tersebut. Dia berharap kerjasama desainer dengan Hexi dapat berjalan baik dan berlanjut di koleksi-koleksi berikutnya.
Kegiatan ini juga disupport oleh ITPC Los Angeles. Ibu Yosier, Deputy Director ITPC Los Angeles bahkan hadir dan memberikan sambutan.
Dia berpesan untuk kegiatan promosi wastra Indonesia dapat terus berlanjut, mengingat potensi dan minat pasar Amerika Serikat yang cukup bagus untuk produk wastra Indonesia.
Acara ini juga disupport oleh Profere Event, event organizer yang berbasis di Houston, AS. “Profere Event, selaku organizer akan terus berkomitmen mempromosikan Indonesia melalui kegiatan-kegiatan kreatif di Bidang Fashion, Food, Culture, Tourism and Music ke panggung internasional, khususnya Amerika Serikat,” ujar Muhamad Fazari, Director of Event Profere dalam keterangannya, Kamis (9/3/2023).
Sumber : DetikTravel